Prinsip Dasar Dekorasi Kamar Anak

kamaranak5

Kepribadian seseorang dapat dilihat dari bagaimana mereka mendekorasi kamar tidur. Kepribadian tersebut tercermin dari pemilihan warna, gaya dekorasi, aksen dan model perabot yang dipilih. Hal ini tidak hanya berlaku untuk kamar orang dewasa saja, tetapi juga kamar anak-anak.

Saat mendekorasi kamar anak, tidak ada salahnya untuk melibatkan sang anak agar ia dapat mengekspresikan diri dan menyampaikan bagaimana tampilan kamar yang diinginkan sang anak. Namun agar semuanya serasi dan sesuai, ada beberapa prinsip dasar yang harus diikuti agar tampilan kamar anak tetap tampak menarik. Simak penjelasannya berikut ini.

Skema Warna

Tidak ada salahnya untuk mengikuti keinginan anak untuk memilih warna favorit sebagai tema dari kamar tidurnya. Namun perlu diingat bahwa warna dapat memberikan dampak psikologis tertentu pada anak. Ada warna yang dapat membuat anak menjadi bersemangat, namun ada juga yang dapat membuat anak-anak justru menjadi kurang berenergi. Jika ingin lebih aman, Anda dapat memilih warna netral sebagai warna dasar dan menggunakan warna favorit anak sebagai aksen.

Furniture

Dalam memilih furniture untuk kamar anak, sebaiknya Anda mempertimbangkan ukuran dan luas kamar anak. Tidak semua furniture harus ada di dalam kamar anak-anak. Jika ukuran kamar anak tidak terlalu luas atau anak harus berbagi kamar dengan saudaranya, maka pilih jenis furniture yang multifungsi. Misalnya tempat tidur yang dilengkapi dengan ruang penyimpanan dan yang lainnya.

Penataan Yang Tepat

Tidak seperti Anda yang dapat dengan mudah membersihkan dan merapikan kamar tidur, anak-anak yang masih kecil tentu memiliki keterbatasan untuk menjangkau area yang sulit saat mereka harus merapikan kamar tidurnya. Oleh karena itu penataan yang tepat sangat diperlukan. Pastikan anak dapat menjangkau semua area ketika mereka harus merapikan kamar mereka sendiri.

Saat Mendekorasi Ulang

Terkadang anak-anak mudah bosan dengan dekorasi kamar mereka. Saat anak meminta untuk mendekorasi ulang kamar, pertimbangkan kembali untuk tidak mendekorasi ulang secara keseluruhan. Anda dapat menanyakan area mana yang ingin didekorasi ulang. Dekorasi ulang pun dapat dilakukan dengan cara sederhana, seperti menambah wall sticker bergambar unik.

Ornamen Dekorasi

Agar suasana kamar anak semakin menyenangkan dan juga nyaman, Anda dapat menambahkan beberapa ornamen dekorasi sederhana, seperti karpet, bantal, tirai, selimut dan yang lainnya. Meskipun sederhana, namun hal ini dapat membuat tampilan kamar anak menjadi semakin menarik.

BACA JUGA:
Tips Ciptakan Hunian Nyaman Tanpa Menguras Kantong
Strategi Feng Shui Untuk Ruangan Dengan Luas Terbatas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *