Miliki Hunian Pribadi Di Usia 20an Dengan Strategi Ini

buy

Semakin lama harga hunian baik rumah maupun apartemen semakin meningkat. Dengan terus naiknya harga hunian setiap tahun kadang membuat semangat anak muda untuk memiliki hunian sendiri. Namun sebaiknya Anda tidak putus asa terlebih dahulu. Percayalah bahwa memiliki hunian di usia muda bukanlah mimpi semata, tetapi bisa diwujudkan.

Untuk mewujudkan impian tersebut, ada beberapa strategi yang harus dilakukan. Berikut penjelasannya.

Bulatkan Tekad

Jika Anda memang benar-benar berniat ingin memiliki hunian sebelum melewati usia 30 tahun, maka Anda harus meluruskan niat dan membulatkan tekad. Dengan niat dan tekad yang kuat Anda pasti akan mampu mengesampingkan keinginan untuk bersenang-senang di usia muda demi memiliki hunian impian.

Mulai Menabung

Pada usia 22 tahun, biasanya kaum muda sudah memiliki pekerjaan tetap dan mendapatkan pemasukan setiap bulannya. Atur pemasukan tersebut agar tidak habis pada hal-hal yang tidak terlalu penting. Dengan mengatur skala prioritas, Anda akan dapat membuat anggaran pengeluaran setiap bulan, seperti untuk makan, tagihan telepon, dan juga untuk di tabung.

Biasakan untuk membagi pendapatan menjadi tiga hal, yakni tabungan, pengeluaran pokok dan pengeluaran tak terduga. Membentuk kebiasaan menabung bukan dari sisa pengeluaran tetapi sisihkan di awal misalnya 30 persen dari penghasilan untuk tabungan. Dengan disiplin menabung, Anda tidak akan kesulitan saat menjalankan kredik hunian nantinya.

Berinvestasi

Jika tabungan sudah terkumpul, dari pada dibiarkan teronggok di dalam rekening bank, sebaiknya Anda mulai berinvestasi. Dengan berinvestasi, uang hasil jerih payah bekerja dan menabung bisa bertambah jumlahnya. Mulailah dari investasi skala kecil, jika sudah terlihat hasilnya, perlahan tambah nilai investasi tersebut. Berinvestasi dapat Anda lakukan dengan cara menanam modal pada bisnis teman, membeli saham, atau mengkoleksi barang-barang tertentu yang bernilai jual tinggi.

Tinggal Bersama Orang Tua

Selama masih lajang, tidak ada salahnya untuk tetap tinggal bersama orang tua meskipun Anda sudah memiliki pekerjaan. Tinggal bersama orang tua dapat mengurangi jumlah pengeluaran setiap bulannya untuk menyewa kamar kos atau mengontrak. Hidup mandiri memang dirasa lebih menyenangkan dan mudah namun dengan tinggal menumpang dengan orang tua Anda bisa menghemat pengeluaran hingga 30 juta per tahun.

BACA JUGA:
Tips Desain Apartemen Tipe Loft Agar Tak Monoton
Kelebihan dan Kekurangan Apartemen Tipe Loft

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *