6 Pilihan Warna Cerah Untuk Ceriakan Kamar Tidur

biru telur asin

Kamar merupakan salah satu ruangan utama yang memiliki beberapa fungsi sekaligus. Fungsi utama kamar adalah sebagai ruangan untuk beristirahat, namun tidak jarang kamar juga digunakan untuk melakukan pekerjaan di rumah serta juga digunakan untuk berkumpul dan menghabiskan waktu bersama keluarga tercinta.

Agar suasana kamar menjadi nyaman dan ceria, pemilihan warna cat dinding yang tepat adalah salah satu faktor penting yang mempengaruhinya. Untuk membuat kamar di rumah maupun di apartemen menjadi lebih indah dan juga nyaman, berikut beberapa pilihan warna cerah yang dapat menjadi pilihan yang tepat.

mint

Hijau Mint

Warna hijau dapat membuat mata menjadi lebih relaks dan nyaman saat berada di ruangan. Pemilihan warna hijau mint yang segar namun lembut dapat membuat suasana kamar menjadi lebih menyejukkan. Anda dapat mengkombinasikan warna hijau mint dengan warna lime green dan torquise sebagai aksen untuk mempercantik ruangan dan menjadikannya tidak monotone.

tangerine

Oranye

Bagi Anda yang menyukai warna-warna yang tegas, warna oranye bisa menjadi pilihan yang tepat. Warna ini dapat membuat ruangan tampak ceria dan juga segar. Selain diaplikasikan di dinding, gunakan unsur warna oranye di beberapa bagian dari kamar, seperti gorden, sprei atau bed cover. Padukan warna oranye yang cerah dengan warna putih untuk membuat tampilan kamar semakin cantik.

biru telur asin

Biru Telur Asin

Jika Anda ingin warna yang lebih lembut, biru telur asin dapat menjadi pilihan warna yang tepat. Warna ini cocok dipadukan dengan beberapa warna lain yang lebih tegas, seperti biru, hitam, putih, atau ungu. Agar tidak terlihat membosankan, padukan warna biru telur asin dengan aksen-aksen motif dengan warna yang lebih gelap. Hal ini membuat tampilan yang terlalu sederhana menjadi lebih mencolok namun juga tidak terlalu ramai.

pink

Pink

Warna pink biasanya cook untuk  tidur milik remaja putri. Jika pilihan warna jatuh pada warna pink, maka untuk membuat nuansa kamar menjadi lebih menarik dan ceria, padukan warna ini dengan warna putih untuk melembutkan, atau dengan warna merah atau oranye untuk membuat nuansa kamar menjadi lebih ceria.

navy blue

Navy Blue

Jika Anda tidak ingin tampilan kamar tampak biasa saja, maka perpaduan warna navy blue dengan warna merah tua pasti dapat membuat tampilan kamar menjadi lebih menarik. Warna biru navy dan merah tua yang kontras dapat dipadukan dengan manis dengan menambahkan unsur warna putih dan hitam yang netral.

salmon pink

Salmon Pink

Warna salmon pink biasanya dipilih hanya untuk menjadi aksen pemanis di ruangan. Namun ternyata warna ini pun cocok untuk diterapkan sebagai warna dasar kamar tidur, baik untuk orang dewasa maupun remaja. Agar tidak tampak membosankan, pasang beberapa hiasan dinding atau lukisan di dinding kamar. Selain itu Anda juga dapat bermain dengan motif di beberapa bagian kamar seperti, bed cover, bantal atau sofa kamar.

BACA JUGA:
Intip Apartemen Mewah Milik Supermodel Kendall Jenner
Trik Ciptakan Kenyamanan Apartemen Layaknya Rumah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *