Memahami & Menerapkan Konsep Panoramic View pada Hunian

panoramic view

Memiliki rumah atau apartemen dengan pemandangan yang asri tentu akan sangat menyenangkan. Dalam dunia arsitektur mengadirkan panorama alam ke dalam hunian disebut dengan panoramic view.

Menghadirkan konsep panoramic view berarti membuat ruangan yang dilengkapi dengan pemandangan indah di area luar untuk menambah estetika dalam ruangan tersebut. Selain membuat ruangan tampak lebih estetis, panoramic view juga dapat membuat ruangan terasa lebih luas.

Implementasi panoramic view dapat dilakukan dengan pengaturan interior natural dan dikombinasikan dengan konsep menyatu dengan alam. Ada beberapa hal penting yang perlu dilakukan untuk menghadirkan panoramic view pada hunian. Simak penjelasannya berikut ini.

Membuat Taman di Luar

Untuk dapat menghadirkan pemandangan alam dari dalam rumah hal penting yang perlu ada adalah taman di luar. Taman tidak harus area luas dengan banyak tanaman hijau yang rimbun. Jika lahan yang tersedia cukup terbatas, Anda dapat membuat taman mungil yang cantik.

Jendela Kaca Besar

Kehadiran jendela besar yang mengarah ke pemandangan juga tidak dapat dipisahkan dengan konsep panoramic view pada hunian. Dengan jendela besar ini, maka ruangan akan terasa luas dan menyatu dengan pemandangan yang ada di luar. Tidak hanya itu, jendela besar juga dapat membuat ruangan memperoleh cahaya alami yang melimpah sehingga membuat suasana menjadi tenang, dan nyaman.

Arahkan Ke Pemandangan Terbaik

Penataan interior ruangan juga sangat penting. Vokal poin dari ruangan adalah view terbaik yang ada di halaman. Oleh karena itu perabot seperti kursi santai, sofa, ruang makan harus menghadap ke arah view di luar. Tanpa penataan yang tepat maka konsep panoramic view tidak akan tersampaikan.

BACA JUGA:
Royal Sentul, Apartemen Berkonsep LRT City
Perumnas Tawarkan Apartemen 2 Kamar Seharga Rp 200 Jutaan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *