Tips Terapkan Gaya Bohemian Pada Kamar Tidur

kamar-tidur-ala-bohemian-2

Gaya desain minimalis memang banyak diterapkan pada rumah atau apartemen. Namun menerapkan desain minimalis bisa menjadi terlalu mainstream bagi Anda yang ingin menerapkan gaya desain yang menarik.

Jika Anda ingin menerapkan gaya desain yang menarik dan tidak biasa di kamar tidur, Anda dapat mencoba gaya desain ala bohemian. Simak tips dan trik berikut untuk menerapkan gaya desain bohemian yang keren di kamar tidur.

Bermain Corak & Tekstur

Gaya bohemian sangat identik dengan permainan tekstur dan corak yang ramai. Anda dapat mengkombinasikan bata ekspos dengan karpet tebal bercorak. Mengganti seprei dengan yang berbahan satin, serta menambahkan lampu tidur dengan desain antik.

Perkaya Dekorasi Karya Seni

Untuk memperkuat kesan boho pada kamar tidur, Anda harus mulai mengumpulkan beragam aksesori untuk menghias ruangan, misalnya lukisan, sarung bantal motif, dan dekorasi lain yang berupa karya seni.

Pencahayaan Redup

Bohomian juga identik dengan pencahayaan yang lembut dan suasana yang hangat. Untuk dapat menghasilkan kesan hangat, gunakan lampu tidur dengan refleksi yang lembut dan romantis pada ruangan.

Aksesori Antik

Anda juga dapat memperkuat kesan bohemian dengan menggunakan aksesori antik. Anda dapat memperoleh aksesori antik dari pasar loak. Agar terlihat menarik, Anda dapat memoles aksesori antik tersebut dengan cat baru.

BACA JUGA:
Memberikan Sentuhan Modern Pada Hunian Bergaya Lama
Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Ajukan KPR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *