Mendesain Dapur Maskulin Untuk Apartemen Pria Lajang

dapur maskulin

Dapur merupakan salah satu ruangan yang esensial dalam sebuah hunian, baik rumah maupun apartemen. Area ini tidak hanya menjadi wilayah kekuasaan kaum hawa karena tidak sedikit pula pria yang gemar memasak, terutama pria lajang yang tinggal di apartemen.

Mendesain dapur untuk kaum pria tidak dapat dilakukan secara sembarangan. Dapur untuk pria lajang harus dapat berfungsi optimal tetapi juga tampak maskulin. Simak tips mendesain dapur maskulin untuk apartemen pria lajang berikut ini.

Dinding & Lantai

Untuk memberikan kesan maskulin pada dapur dapat dimulai dari pemilihan material lantai dan dinding. Anda dapat menerapkan konsep industrial dan menggunakan lantai keramik serta dinding ekspos untuk memberikan kesan maskulin pada area dapur.

Pemilihan Material

Untuk menyelaraskan tampilan ruangan, pilih perabot dan perlengkapan dapur dengan material yang cocok dengan gaya desain interior yang diinginkan. Anda dapat memilih perabot dengan material besi, stainless steel, keramik, dan kayu. Untuk perabot kayu, pilih perabot dengan finish yang menampilkan serat-serat kayu agar nuansa maskulin lebih menonjol.

Warna Gelap

Nuansa maskulin erat dengan warna-warna gelap seperti hitam dan abu-abu. Anda dapat memilih perabot seperti lemari es, oven, microwave dengan warna hitam atau abu-abu agar dapur tampak maskulin. Namun agar dapur tidak terkesan gelap, padukan dengan warna netral yang lebih terang misalnya putih, atau abu-abu muda agar ruangan tampak lebih menarik.

Desain Ringkas & Praktis

Agar kaum hawa tetap nyaman menggunakan dapur, desain dapur harus dibuat dengan tepat sehingga tampak simpel dan praktis. Pasalnya kaum hawa menyukai segala hal yang cenderung sederhana dan praktis. Oleh karena itu desain dapur yang sederhana dan minimalis akan dapat mendukung konsep maskulin yang cocok untuk kaum hawa.

Pencahayaan Tepat

Pencahayaan yang tepat juga perlu diperhatikan untuk membuat dapur maskulin tampak menarik. Sebaiknya manfaatkan pencahayaan alami untuk membuat dapur tampak lebih menarik. Namun jika tidak memungkinkan maka Anda dapat menggunakan lampu gantung atau lampu bergaya industrial.

BACA JUGA:
Perhatikan 3 Unsur Ini Agar Hunian Lebih Estetik
Pilihan Warna Agar Ruangan Sempit Terasa Lebih Luas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *