Skandinavian, Gaya Desain Yang Jadi Tren Hunian Urban

skandinavian5

Pecinta desain interior tentu sudah tidak asing dengan gaya desain skandinavian. Gaya interior yang sederhana, fungsional dan menarik ini menjadi gaya desain yang sedang digandrungi masyarakat urban.

Gaya desain skandinavian sendiri terinspirasi dari hunian-hunian di wilayah Eropa utara, seperti Swedia, Norwegia, dan Denmark. Dengan tampilannya yang sederhana namun tetap modern membuat gaya desain ini dapat dengan mudah diadopsi di seluruh dunia, bahkan di negera beriklim tropis sekalipun.

Jika Anda tertarik untuk menerapkan gaya skandinavian pada rumah atau apartemen, ada beberapa ha yang menjadi ciri khas dari gaya desain yang sedang kekinian ini. Simak penjelasannya berikut ini.

Furniture Multifungsi

Perabot yang digunakan pada hunian bergaya skandinavian biasanya memiliki bentuk yang sederhana dan juga ramping, namun berfungsi maksimal sesuai kebutuhan. Oleh karena itu penggunaan perabot multifungsi sering ditemukan pada hunian bergaya skandinavian.

Pencahayaan Alami

Untuk memaksimalkan pemanfaatan cahaya matahari, hunian bergaya skandinavian biasanya emmiliki bukaan yang besar. Dengan menggunakan pencahayaan alami, Anda tentu tidak perlu menggunakan penerangan lampu saat siang hari.

Warna Natural

Penggunaan warna natural seperti krem, coklat kayu, putih, dan juga floral dimaksudkan untuk membuat cahaya matahari yang masuk dapat dipantulkan sehingga membuat ruangan tampak lebih terang. Selain itu warna-warna tersebut juga dapat memberikan kesan lebih luas pada ruangan.

Tanaman

Untuk memberikan kesan segar, kehadiran tanaman di dalam ruangan juga menjadi salah satu karakteristik hunian bergaya skandinavian. Tanaman juga dapat menghadirkan suasana luar rumah ke dalam ruangan.

BACA JUGA:
Ide Desain Taman Minimalis Nan Cantik
Pengertian & Fungsi Akta Jual Beli

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *