Pengamat Arsitektur Prediksi Konsep Tematik Jadi Tren 2018

klasik1

Seperti kebanyakan tren, tren arsitektur hunian baik rumah maupun apartemen juga terus berkembang dan mengalami pergeseran. Dalam beberapa tahun terakhir, tren gaya desain modern dan minimalis banyak dipilih oleh masyarakat.

Namun tidak selamanya gaya desain modern dan minimalis akan terus digemari dan menjadi tren. Beberapa pengamat desain arsitektur memprediksi dalam beberapa waktu ke depan, gaya desain tematik bisa menjadi tren baru.

Saat ini sendiri ada banyak proyek hunian yang menawarkan konsep hunian bergaya neo klasik, yakni perpaduan antara unsur klasik dan juga modern. Gaya neo klasik ini menawarkan konsep desain yang elegan, namun tetap modern, rapi, dan juga tampak bersih.

Pergeseran tren arsitektur hunian ini juga dipengharuhi oleh pemilihan desain dan konsep hunian oleh pengembang. Pasalnya pengembang dituntut untuk menawarkan sesuatu yang baru agar desain dan konsep hunian yang ada tidak monoton dan membosankan.

BACA JUGA:
Kelebihan & Kekurangan Bermukin di Perumahan Klaster
Kiat Sukses Beli Rumah Dengan Gaji Rp 5 Juta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *