Pendapat Pengembang Properti Tentang Rumah DP 0 Rupiah

dp

Rumah DP 0 Rupiah merupakan salah satu program yang dijalankan oleh Gubernur DKI Anies Baswedan bersama Wakil Gubernur Sandiaga Uno yang sudah resmi berjalan. Pada 18 Januari lalu, proyek tersebut telah resmi berjalan dengan ditandai oleh groundbreaking proyek Klapa Village, Jakarta Timur.

Meski sudah resmi berjalan, program tersebut tidak lepas dari pro dan kontra dari berbagai pihak. Dalam menyikapi hal ini, pihak pengembang properti pun turut angkat suara terkait hal tersebut. Pengembang menilai bahwa sebenarnya program tersebut merupakan terobosan yang cukup baik.

Namun tidak banyak pengembang swasta yang dapat terjun dan bergabung dalam program tersebut. Pasalnya hingga saat ini program Rumah DP 0 Rupiah masih diterapkan terbatas di kawasan Jakarta saja.

Lebih lanjut pihak pengembang mengungkapkan bahwa sebenarnya skema Rumah DP 0% sudah banyak ditawarkan pihak pengembang sebelumnya. Pada dasarnya prinsip program hunian DP Rp 0 merupakan bentuk strategi pembiayaan.

Kendati yang ditawarkan adalah DP 0 % maka bukan berarti rumah dapat dibeli tanpa DP. Hal ini merupakan alat untuk menarik konsumen agar lebih berminat untuk membeli rumah.

BACA JUGA:
Inspirasi Rumah Mikro Mini Pop-Out Porch
Pequod House, Rumah Mungil Dengan Desain Eksenstrik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *