Menilik Kondisi Pasar Properti Indonesia di Mata Developer Asing

properti1

Dengan kondisi pertumbuhan ekonomi yang terus membaik, terutama jika dibandingkan dengan negara-negara di regional Asia dan dunia, Indonesia dianggap sebagai salah satu negara dengan pertumbuhan serta kestabilan ekonomi di dunia pada tahun 2030 hingga 2035 mendatang.

Hal ini tentu menarik banyak investor asing untuk datang dan berinvestasi di Indonesia, tidak terkecuali investor di bidang properti. Hingga saat ini, ada banyak pengembang asing yang telah mengerjakan proyek-proyek properti di kawasan Ibukota.

Investor properti yang masuk ke Indonesia berasal dari China, Jepang, Korea, Australia, Timur Tengah, dan Singapura. PT Brewin Mesa Sutera, pengembang asal Singapura yang saat ini mengembangkan proyek apartemen premium, The Lana menganggap bahwa Indonesia memiliki pasar yang sangat potensial.

Potensi pasar terbesar yang ada di Indonesia saat ini berpusat di kawasan penyangga ibukota, salah satunya Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten. Menurut pihaknya, Serpong merupakan perpanjangan wilayah Jakarta Barat.

Dengan dukungan pemerintah, pihak investor properti asing optimis bahwa pasar akan semakin mengarah pada kondisi yang lebih baik. Potensi jangka panjang investasi di Indonesia bergerak semakin baik seiring menguatnya perekonomian dalam negeri.

BACA JUGA:
Prediksi Tren Warna Pantone Tahun 2019
Inspirasi Desain Interior Apartemen Mungil Dengan Ruang Kerja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *