Mendesain Kamar Tidur Mungil Tanpa Ranjang Tidur

sofa bed

Tempat tidur merupakan area dimana pemilik rumah dapat beristirahat dengan nyaman dan juga merasa aman saat berada di dalam rumah atau apartemen. Pada dasarnya tidak banyak perabot yang diperlukan di dalam kamar tidur.

Terutama jika rumah atau apartemen yang ditempati memiliki luas ruangan yang terbatas. Jika sudah demikian tidak heran jika luas kamar tidur menjadi sangat mungil karena harus dibagi dengan ruangan lainnya.

Untuk dapat memperoleh kenyamanan saat beristirahat di dalam kamar tidak harus memasukkan ranjang tidur besar. Memasukkan tempat tidur besar ke dalam ruangan kecil justru dapat membuat ruangan terasa sesak dan tidak nyaman.

Solusinya Anda dapat menghilangkan ranjang atau tempat tidur untuk membuat kamar mungil menjadi lebih nyaman dan fungsional. Sebagai gantinya, Anda dapat menggunakan sofabed atau matras tanpa dipan.

Dengan menggunakan perabot tersebut, Anda dapat memperoleh kenyamanan sekaligus membuat ruangan terasa lebih lega serta tetap modis.

BACA JUGA:
Mengintip Rumah Mungil Dengan Cicilan Super Ringan Di Medan
Trik Menyiasati Hunian Mungil Nan Minimalis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *