Tips Memilih Model & Motif Gorden Yang Tepat

tirai1

Gorden merupakan ornamen dekoratif yang juga sekaligus berfungsi untuk melindungi ruangan dari cahaya matahari serta menjaga privasi penghuni rumah atau apartemen. Ada banyak model gorden yang dijual dipasarkan, mulai dari yang mewah hingga yang sederhana.

Gorden juga hadir dalam berbagai warna, motif, dan material yang dapat disesuaikan dengan fungsi ruang serta kesan estetika ruangan. Warna serta motif gorden dapat memberikan pengaruh yang cukup besar pada kesan dan nuansa ruangan.

Oleh karena itu memilih bentuk, model, warna, serta motif gorden harus dilakukan dengan tepat. Untuk ruangan kecil, sebaiknya pilih gorden dengan motif yang kecil seperti kotak-kotak atau lingkaran. Motif yang besar dapat membuat ruangan kecil semakin terasa sempit.

Untuk warna, pilih warna gorden yang selaras dengan warna perabot yang ada di ruangan. Jika ingin lebih mudah, pilih warna-warna netral seperti krem atau coklat sehingga dapat dengan mudah disesuaikan dengan keseluruhan elemen yang ada di dalam ruangan.

Pemilihan material juga harus ditentukan dengan tepat sesuai dengan kebutuhan ruangan. Jika jendela yang dipasangi gorden menghadap ke arah matahari, maka pilih material gorden yang lebih tebal agar cahaya matahari dapat tersaring lebih maksimal.

Namun untuk jendela yang tidak menghadap ke arah matahari secara langsung, Anda dapat memilih material gorden yang lebih rungan seperti polyester. Gorden untuk area kamar tidur juga harus disesuaikan dengan nuansa ruangan.

Untuk kamar anak pilih gorden dengan motif bunga untuk anak perempuan, dan motif abstrak untuk anak laki-laki. Jika tidak ingin membuat kamar anak terlalu ramai, pilih gorden polos yang warnanya senada dengan warna ruangan.

BACA JUGA:
Lavon Tawarkan DP Super Ringan, Hanya 3% Saja
Milenials, Jangan Tunda Rencana Beli Hunian

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *