Praktis & Terjangkau Jadi Faktor Penentu Generasi Milenial Saat Beli Hunian

properti2

Tidak sedikit yang beranggapan dan memprediksi bahwa generasi milenial saat ini enggan untuk membeli hunian karena harganya yang terlalu tinggi. Namun sebagian besar kaum muda milenial sebenarnya masih memiliki keinginan kuat untuk memiliki hunian.

Sebagai kaum yang dikenal memiliki gaya hidup serba cepat dan sibuk, maka mereka memiliki kriteria tersendiri saat memilih hunian, baik rumah maupun apartemen. Salah satu faktor penentu yang menjadi kriteria kaum milenial dalam memilih hunian adalah tingkat kepraktisan serta harga yang terjangkau.

Kendala utama yang sering dihadapi kaum milenial yang ingin membeli rumah atau apartemen adalah uang muka yang besar. Untuk itu diharapkan dukungan dari berbagai pihak agar generasi milenial dapat membeli rumah tanpa terbebani besarnya DP yang harus disiapkan.

Untuk itu tidak sedikit pengembang serta bank yang menawarkan kemudahan untuk membeli hunian dengan DP kecil serta bunga rendah. Dengan rata-rata penghasilan sebesar Rp 3-6 juta, maka daya beli generasi milenial saat ini baru dapat membeli rumah seharga Rp 300 jutaan.

BACA JUGA:
Pengaturan Keuangan Jadi Kunci Sukses Beli Hunian
Apartemen Mikro di Hong Kong Dibanderol Miliaran Rupiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *