Tips Memilih Kitchen Island Yang Tepat Untuk Dapur Mungil

island-potterybarn

Anda tentu sudan tidak asing dengan istilah kitchen island. Kitchen island merupakan sebuah meja yang berada di tengah dapur. Meja ini biasanya digunakan untuk mempersiapkan bahan makanan yang akan dimasak.

Pada dapur-dapur modern, kitchen silvan sudan menjadi salah satu fitur wajib yang harus ada di dapur. Selain karena fungsinya, keberadaan kitchen island juga dapat menambah nilai estetika ruangan, terutama dapur.

Namun bagaimana memilih kitchen island yang tepat jika luas dapur terbatas? Simak tipsnya berikut ini.

Gunakan Sebagai Pemisah Ruang

Jika dapur Anda mungil, maka Anda dapat menerapkan konsep dapur terbuka yang menyatu dengan ruang makan atau ruang keluarga. Kitchen island di sini juga dapat difungsikan sebagai pemisah ruangan.

Sebagai Tempat Makan

Jika Anda tinggal di apartemen mungil, maka tidak mungkin Anda memiliki ruang makan sendiri. Hal ini bisa diakali dengan memilih model kitchen island yang tepat. Pilih kitchen island dengan model seperti meja bar dengan kursi tinggi. Dengan demikian kitchen island ini juga dapat digunakan sebagai tempat makan.

Mudah Dipindahkan

Agar dapat disesuaikan dengan kebutuhan, pilih desain kitchen island yang dilengkapi dengan roda kaki. Dengan demikian kitchen island ini akan dapat dengan mudah dipindahkan saat membutuhkan ruangan yang lebih luas.

Ruang Penyimpanan Tambahan

Dengan memilih desain yang tepat, Anda dapat memanfaatkan kitchen island sebagai ruang penyimpanan tambahan. Pilih desain kitchen island yang dilengkapi dengan laci-laci sehingga dapat digunakan untuk menyimpan peralatan memasak yang Anda miliki.

BACA JUGA:
Bank BTN Luncurkan KPR Khusus Atlet
Program Sejuta Rumah Banyak Diminati Asing

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *