Berintegrasi Dengan Stasiun Komuter Jadi Nilai Tambah Vittoria Residence

vittoria residence

Saat seseorang akan membeli hunian, baik rumah maupun apartemen, ketersediaan akses jalan dan transportasi yang cukup menjadi salah satu faktor penentu yang krusial. Oleh karena itu tidak sedikit pengembang yang berusaha memilih lokasi terbaik untuk proyek hunian mereka.

Saat ini kereta api, baik jarak jauh maupun jarak dekat masih menjadi trasportasi masal yang banyak dipilih oleh masyarakat. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh pengembang properti PT Duta Indah Makmur Kencana (Duta Indah Land).

Pengembang properti ternama ini mengintegrasikan sarana transportasi, terutama komuter dengan kawasan apartemen yang sedang dikembangkan, yakni apartemen Vittoria Residence, di Daan Mogot, Jakarta. Hal ini tentu menjadi nilai tambah yang tidak dapat dilewatkan begitu saja.

Stasiun komuter yang dibangun di kawasan apartemen akan terkoneksi dengan beberapa lokasi akses transportasi umum lain, seperti Halte Busway Samsat, MRT Sudirman, dan juga Bandara Sukarno Hatta. Selain itu akses untuk kendaraan pribadi juga tersedia dan tidak jauh dari lokasi tol Kebon Jeruk maupun Bintaro.

Apartemen yang berdiri di atas lahan seluas 1,2 ha ini berada tidak jauh dari jalur kereta komuter Tanggerang-Duri. Dengan tiga tower, apartemen Vittoria Residence memiliki 997 unit. Dipasarkan dengan harga mulai dari Rp 600 jutaan, apartemen ini membidik para pasangan dan profesional muda di wilayah Ibukota.

BACA JUGA:
Easton Park Apartment, Hunian Vertikal Eksklusif di Wilayah Serpong
BPJS-TK Bangun Gedung Perkantoran Senilai Rp 500 Miliar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *