Tips Desain Kamar Mandi Semi-Outdoor

semi outdoor bathroom

Kondisi kamar mandi yang tertutup membuat area kamar mandi sering terkena masalah lembap. Kondisi yang lembap ini membuat kamar mandi menjadi memiliki aroma yang tidak sedap. Tak hanya itu, jamur juga sering ditemukan di dalam kamar mandi yang lembap.

Jika ingin kamar mandi Anda bebas lembap, Anda dapat memilih desain kamar mandi semi-outdoor. Dengan desain kamar mandi semi-outdoor, maka area kamar mandi dapat terhindar dari kondisi lembap. Simak tips mendesain kamar mandi semi-outdoor berikut ini.

Buat Bukaan

Dengan mengaplikasikan desain kamar mandi semi-outdoor, maka Anda perlu memperhatikan bukaan agar cahaya matahari dapat masuk menerangi area kamar mandi. Dengan cahaya alami yang melimpah, maka area kamar mandi akan terang dan terhindar dari kondisi lembap. Anda dapat memasang bukaan di area atap dengan memasang kanopi transparan.

Tambahkan Tanaman

Jika ada cukup ruang, Anda dapat menanam beberapa tanaman di beberapa sudut area kamar mandi. Namun jika tidak banyak ruang sisa, maka Anda dapat meletakkan beberapa pot tanaman di sudut kamar mandi. Selain memberikan kesan alami, tanaman juga dapat menghilangkan aroma tak sedap dan membuat udara di sekitar kamar mandi menjadi lebih segar.

Pisahkan Area Basah & Kering

Untuk menjaga kamar mandi tetap bersih dan lebih mudah dalam perawatan, sebaiknya pisahkan area basah dan kering. Posisikan area basah di tempat yang mendapat banyak sinar matahari sehingga sisa air dapat mudah menguap dan lebih mudah kering. Dengan demikian kamar mandi Anda akan terhindar dari kondisi lembap.

Pilih Batu Koral untuk Area Basah

Sebagai lantai, pilih material batu koral di area basah di kamar mandi Anda. Material seperti batu koral dapat lebih cepat menyerap air. Dengan memposisikan area basah di tempat yang terkena banyak sinar matahari, maka lumut tidak akan cepat muncul. Untuk perawatan, sikat lantai kamar mandi Anda setiap bulan.

BACA JUGA:
Simak! Panduan Lengkap Ajukan KPR Subsidi
Faktor Yang Mempengaruhi Harga Apartemen Part II

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *