Tips Mendesain Interior Ruangan Dengan Warna Monokrom

monochrome

Pemilihan tema dan juga warna dapat membuat tampilan ruangan yang biasa menjadi lebih menarik. Tidak hanya itu, konsep yang diterapkan pada ruangan juga dapat membuat nuansa ruangan menjadi lebih indah dan unik.

Ada banyak konsep dan tema desain yang dapat diterapkan, mulai dari modern, minimalis, penuh warna, hingga monokrom. Jika Anda tertarik untuk mendekorasi ruangan dengan konsep monokrom, maka simak tipsnya berikut ini.

Bangun Dari Dasar

Agar lebih mudah dalam menentukan warna dasar untuk membangun nuansa monokrom, Anda dapat memulainya dari dasar ruangan, yakni lantai dan karpet. Warna yang dipilih pada lantai maupun karpet akan menjadi warna dasar untuk memandu pemilihan warna selanjutnya.

Bangun Palet

Setelah menentukan warna dasar, langkah selanjutnya adalah membangun palet dengan memilih warna-warna yang senada dengan warna dasar yang telah dipilih. Penting untuk mempertimbangkan mood agar nuansa di ruangan terbangun secara seimbang.

Peletakan Warna

Dengan menggunakan warna yang senada di dalam satu ruangan maka akan dapat menimbulkan kesan membosankan jika tidak dilakukan dengan tepat. Kuncinya yakni meletakkan warna yang tepat pada area yang tepat. Misalnya gunakan warna yang lebih terang pada area tembol atau atap dan warna terang pada aksesori dan perabot.

Manfaatkan Kaca

Selain dapat membuat ruangan tampak lebih luas, kaca juga dapat memaksimalkan tone dalam sebuah ruangan dengan konsep monokrom. Tidak hanya itu, kaca juga dapat menciptakan pantulan warna yang terang dan juga elegan sehingga ruangan terkesan lebih mewah.

BACA JUGA:
Memahami 3 Tipe Kamar Mandi
Faktor-faktor Ini Tentukan Harga Jual Hunian Part II

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *